Selasa, 12 Mei 2015

Sejahteraraya Anugerahjaya Bentuk 5 Anak Usaha Baru | SRAJ

Sejahteraraya Anugerahjaya Bentuk 5 Anak Usaha Baru | SRAJ


Manajemen PT Sejahtera Anugerahjaya Tbk (SRAJ) telah mendirikan lima anak perusahaan baru pada tanggal 29 April 2015. Kelima perusahaan tersebut adalah PT Karya Kharisma Sentosa, PT Sejahtera Abadi Solusi, PT Sejahtera Inti Sentosa, PT Nusa Sejahtera Kharisma, dan PT Anugrah Inti Karya. Arif Mualim. 

Direktur SRAJ dalam keterbukaan informasi ke Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa (12/5) mengatakan, pembentukan anak perusahaan baru tersebut bertujuan untuk mendukung kegiatan utama perseroan, setidaknya dalam periode jangka panjang. Mualim menjelaskan, modal disetor PT Karya Kharisma Sentosa sebesar Rp990 juta dengan kepemilikan SRAJ mencapai 99%. Disusul PT Sejahtera Abadi Solusi dengan modal disetor Rp990 juta dimana SRAJ menguasai 99% saham, dan PT Sejahtera Inti Sentosa dengan modal setor Rp990 juta dengan kepemilikan saham 99%. Adapun PT Nusa Sejahtera Kharisma dan PT Anugrah Inti Karya, masing-masing bermodal setor Ro990 juta. Pada kedua anak perusahaan tersebut, SRAJ juga memiliki saham 99%. Sejahteraraya Anugerahjaya adalah perusahaan pengelola rumah sakit Mayapada (dahulu rumah sakit Honoris. Per Maret 2015, SRAJ menderita rugi Rp19,13 miliar, naik 14,8% dari Rp16,65 miliar per Maret 2014. Adapun pendapatan usaha perseroan tumbuh 22,7% menjadi Rp103,86 miliar, dari periode sama tahun sebelumnya Rp84,63 miliar.
Description: Sejahteraraya Anugerahjaya Bentuk 5 Anak Usaha Baru | SRAJ Rating: 4.5 Reviewer: Unknown - ItemReviewed: Sejahteraraya Anugerahjaya Bentuk 5 Anak Usaha Baru | SRAJ

Tidak ada komentar:

Posting Komentar